Tau Venna Melinda Digugat Cerai Duluan Oleh Ferry Irawan, Jawaban Verrell Bramasta Tak Terduga

- Sabtu, 11 Februari 2023 | 14:42 WIB
Verrel Bramasta bongkar janji manis Ferry Irawan kepada Venna Melinda usai memutuskan untuk bercerai (dok, Image/Instagram/@vennamelindareal)
Verrel Bramasta bongkar janji manis Ferry Irawan kepada Venna Melinda usai memutuskan untuk bercerai (dok, Image/Instagram/@vennamelindareal)

AYOSURABAYA.COM -- Ferry Irawan telah resmi menggugat cerai Venna Melinda terlebih dahulu dan mendaftarkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Padahal Venna Melinda terlebih dahulu berencana akan menggugat cerai Ferry Irawan, usai kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang tengah dilaporkannya selesai.

Namun nampaknya, gugatan yang dilayangkan Ferry Irawan masih simpang siur, pihak keluarga mengatakan bahwa pria 46 tahun tersebut telah mendaftarkan perceraiannya.

Baca Juga: Alhamdulillah! Usai Dirawat Akhirnya Venna Melinda Kembali Pulang, Verrel Bramasta Ungkap Isi Hatinya

Sedangkan pihak dari Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengatakan bahwa belum ada data yang masuk untuk perkara yang diajukan Ferry Irawan.

Lantas bagaimana Verrell Bramasta menanggapi hal ini?

Bagaimana Verrell Bramasta melihat sang mama, Venna Melinda digugat oleh Ferry Irawan yang sempat melakukan tindak KDRT tersebut.

Baca Juga: Semangat Terjun ke Politik, Ternyata Verrell Bramasta Dapet Support Khusus Dari Natasha Wilona, Balikan?

Jawaban tak terduga pun diungkapkan oleh Verrell Bramasta, yang justru mengaku senang dan berharap masalah sang mama bisa cepat selesai.

"Ya kita doakan aja, semoga ini keputusan yang terbaik dan doain terus support mereka berdua terutama mama lah," terang Verrell Bramasta dikutip AyoSurabaya dari kanal Youtube Intens Investigasi.

Verrell Bramasta sendiri mengatakan akan selalu mendukung apapun yang nantinya akan dilakukan oleh sang mama, Venna Melinda dan Ferry Irawan.

Baca Juga: Ingin Menikah dengan Ferry Irawan, Verrell Bramasta Sempat Ragukan Keputusan Venna Melinda

Mantan kekasih Natasha Wilona ini mengatakan hanya ingin yang terbaik untuk mamanya kali ini, apalagi Venna Melinda sendiri masih butuh pendampingan dalam menjalani masa perawatannya akibat tindak KDRT.***

Editor: Hanny Suwindari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X