Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Tembus Ratusan Juta Orang, Menhub: Sesuai Prediksi Pemerintah

- Senin, 24 April 2023 | 12:05 WIB
Jumlah pemudik Lebaran 2023 tembus ratusan juta orang sesuai prediksi pemerintah (Foto : instagram @jalur5)
Jumlah pemudik Lebaran 2023 tembus ratusan juta orang sesuai prediksi pemerintah (Foto : instagram @jalur5)

AYOSURABAYA.COM - Jumlah pemudik di momen Lebaran 2023 ini, tembus mencapai ratusan juta orang.

Angka tersebut hampir sama dengan prediksi dari riset yang dilakukan pemerintah yang memperkirakan terdapat 123 juta pemudik lebaran 2023.

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, saat konferensi pers pada Minggu (23 April 2023)

 

"Berkaitan dengan prediksi itu, nearly (hampir) sama dengan jumlah (prediksi 123 juta orang),” ujar Budi Karya.

Baca Juga: 7 Sunnah Bulan Syawal Yang Dianjurkan Setelah Lebaran, Lengkap Dengan Hadis Sabda Nabi Muhammad SAW

Meski tidak merinci jumlah pasti pemudik lebaran 2023 ini, namun Menhub Budi Karya menyebut bahwa angkanya hampir sama dengan prediksi sebelumnya.

Bahkan Menhub Budi Karya mengungkapkan, jumlah masyarakat yang mudik tahun lalu juga sesuai dengan prediksi pemerintah.

“Ini juga sudah terbukti di tahun 2022 jumlahnya relatif sama dengan apa yang diprediksi,” ujar Budi.

Lebih lanjut, pihaknya juga menyarankan agar para pemudik tidak kembali ke Jakarta saat puncak arus balik Lebaran 2023.

Baca Juga: Ketahui Gejala Kolesterol Tinggi dan Faktor Penyebabnya, Awas Beresiko Setelah Hari Raya Idul Fitri

Pasalnya pada periode puncak arus balik Lebaran 2023 ini, diprediksi akan terjadi kepadatan lalu lintas.

"Puncak mudik itu terjadi 24 dan 25 April serta 29 dan 30 April. Tanggal 1 Mei itu puncaknya. Kami merekomendasikan agar masyarakat tidak melakukan perjalanan pada tanggal-tanggal yang telah disebutkan," pungkasnya.***

Editor: Mohammad Syahid Satria

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Permodalan dan ROE BRI: Landasan Kuat bagi Kesuksesan

Selasa, 19 September 2023 | 21:12 WIB

BRImo: Super Apps yang Semakin Aman dan Nyaman

Jumat, 15 September 2023 | 21:52 WIB

BRImo: Portal Mudah untuk Jadi Merchant BRI

Jumat, 15 September 2023 | 08:31 WIB

Transformasi BRI, Dampak Positif bagi Pertumbuhan Kinerja

Selasa, 12 September 2023 | 12:33 WIB

Tips Tetap Tampil Stylish Saat Naik Sepeda Motor

Senin, 11 September 2023 | 11:00 WIB

BRI Tekadkan Transformasi Budaya Kerja AKHLAK

Jumat, 8 September 2023 | 15:10 WIB

Terpopuler

X