JAKARTA, AYOSURABAYA.COM - Jasmine Laticia alias Jeje 'Slebew' sepakat jika Citayam Fashion Week (CFW) digelar saat ada Car Free Day (CFD) atau setiap Minggu pagi.
Sebelumnya saran agar CFW digelar bersamaan dengan CFD disampaikan Wali Gubernur DKI Jakarta Ariza Patria.
Namun Jeje mengatakan hal tersebut bisa dilakukan dengan syarat Citayam Fashon Week tetap jadi ruang ekspresi anak-anak SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, dan Depok).
"Jeje sendiri sih setuju dengan kebijakan pemerintah, tapi semoga tidak menghambat kreativitas yang ada di antara teman-teman yang ada di Citayam Fashion Week," katanya, Sabtu, 30 Juli 2022, menyadur Republika.
Dia mengatakan CFW merupakan rumah baginya. Ruang Dukuh Atas tempat CFW tersebut dilangsungkan menjadi sarananya berekspresi dan berkayarwa.
"Dukuh Atas juga menjadi tempat Jeje dari nol, dari Jeje belum punya apa-apa," katanya.
Karena itu, dia berharap ruang publik tersebut bisa tetap ada. Sebelum itu pada Rabu, 27 Juli 2022, Riza mengatakan bahwa dirinya mendukung CFD namun digelar saat CFD pada Minggu pagi.
"Kan kalau CFD dilaksanakan di hari Minggu pagi, itu bagus. Saya juga termasuk pernah mengusulkan," kata Riza.
Artikel Terkait
Ajang Citayam Fashion Week Disusupi Perilaku yang Mengarah pada Promosi LGBT, Begini Penjelasan MUI
Bukan Lagi Citayam Fashion Week, Bonge, Jeje, dan Roy Bakal Pindah ke PIK?
VIRAL! Puluhan Motor di Citayam Fashion Week Diangkut Dishub
Pemkot Surabaya Tak Melarang Warganya Lakukan Fashion Week seperti Citayam Fashion Week
Roy Citayam Dapat Kacamata dari Ivan Gunawan dan Parfum dari Ayu Ting-Ting, Harganya Bikin Melongo
Bonge Ikon Citayam Fashion Week Cerita Masa Lalu, Etikanya Disorot
Bonge Ikon Citayam Fashion Week Tampil di TV, Pertanyaan Neno Warisman Jadi Sorotan
Citayam Fashion Week Bubar? Jeje Slebew Berjalan Sendirian di Sekitar SCBD
Citayam Fashion Week: Jeje Slebew Nangis Minta Maaf, Ada Apa?
Pagelaran Citayam Fashion Week di Mal Kuningan City, Dimeriahkan Bonge, Kurma, Ale hingga Mami Sudirman