Setuju Richard Eliezer Dihukum 12 Tahun Penjara, Farhat Abbas: Otak Brutal Jahat Bharada E!

- Jumat, 27 Januari 2023 | 17:32 WIB
menunjukkan sosok pengacara Farhat Abbas dalam suatu momen (Instagram @farhatabbasofficial)
menunjukkan sosok pengacara Farhat Abbas dalam suatu momen (Instagram @farhatabbasofficial)

AYOSURABAYA.COM -- Belum lama ini Bharada Richard Eliezer alias Bharada E divonis dengan hukuman 12 tahun penjara, usai dirinya melakukan kejujuran telah menembak Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Tuntutan 12 tahun hukuman penjara ini disampaikan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) usai memberikan banyak pertimbangan.

Namun, Justice Collaborator (JC) justru mengaku kecewa, karena kejujuran Bharada E dianggap tak ada artinya, lantaran berhasil membongkar beberapa pihak yang terlibat.

Baca Juga: Bharada E Bacakan Pledoi, Mahfud MD: Saya Berdoa Agar Kamu Dapat Hukuman Ringan

Semua masyarakat membela Richard Eliezer dan menganggap Bharada E patut dibebaskan, lantaran kejujuran yang telah disampaikan.

Tapi ternyata berbeda dengan Farhat Abbas yang nyatanya setuju dengan Bharada E menerima hukuman.

Menurut mantan suami Nia Daniati ini kejujuran Bharada E bukan berarti ia bisa terlepas dari masalah hukum yang menjeratnya.

Baca Juga: Bunda Corla Dianggap Perusak Moral Bangsa, Farhat Abbas: Segera Proses Hukum!

"Kejujuran bukan alasan lepas dari hukuman Polri," tulis Farhat Abbas dikutip AyoSurabaya dari unggahan Instagram miliknya, 27 Januari 2023.

Menunjukkan ungkapan Instastory Farhat Abbas tentang Bharada E, Brigadir Joshua
Menunjukkan ungkapan Instastory Farhat Abbas tentang Bharada E, Brigadir Joshua (Instagram @farhatabbasofficial)

"Kalo gak ada pelor dan otak brutal jahat Bharada E, tak ada kematian Jos!," terangnya.

Tak hanya berharap Bharada E dihukum setimpal dengan perbuatannya, Farhat Abbas juga mengatakan bahwa seharusnya pihak keluarga Brigadir J memaafkan Ferdy Sambo.

Baca Juga: Dua Karangan Bunga Besar Terpampang di PN Jaksel, Siap Beri Dukungan Bharada E Untuk Mendapatkan Keadilan

"Keluarga Jos harus memaafkan Irjen Sambo yang di khianati anaknya yang merupakan ajudan Sambo," tulisnya.

Halaman:

Editor: Hanny Suwindari

Sumber: Instagram @farhatabbasofficial

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Permodalan dan ROE BRI: Landasan Kuat bagi Kesuksesan

Selasa, 19 September 2023 | 21:12 WIB

BRImo: Super Apps yang Semakin Aman dan Nyaman

Jumat, 15 September 2023 | 21:52 WIB

BRImo: Portal Mudah untuk Jadi Merchant BRI

Jumat, 15 September 2023 | 08:31 WIB

Transformasi BRI, Dampak Positif bagi Pertumbuhan Kinerja

Selasa, 12 September 2023 | 12:33 WIB

Tips Tetap Tampil Stylish Saat Naik Sepeda Motor

Senin, 11 September 2023 | 11:00 WIB

BRI Tekadkan Transformasi Budaya Kerja AKHLAK

Jumat, 8 September 2023 | 15:10 WIB
X