AYOSURABAYA.COM - Dalam agama Islam ada beberapa bacaan doa yang dianjurkan untuk dibaca setelah melangsungkan akad nikah.
Doa tersebut dibaca dengan tujuan untuk mendoakan kedua mempelai pengantin pria dan wanita yang baru saja melangsungkan akad nikah.
Di mana, saat prosesi akad nikah maupun ijab kabul merupakan momen pertama kalinya kedua pasangan dinyatakan secara sah di mata agama Islam.
Baca Juga: Bacaan Doa setelah Sholat Hajat Lengkap dengan Artinya, Lakukan di Malam Hari
Namun, ada satu doa yang diajarkan oleh Rasulullah kepada kita saat mendoakan sepasang pengantin yang baru saja menjalani proses akad nikah.
Doa tersebut memohonkan keberkahan bagi kedua mempelai baik di kala keduanya dalam keadaan suka maupun ketika keduanya menghadapi suatu permasalahan yang tidak menggembirakan.
Lantas, seperti apa bacaan doa setalah prosesi akad nikah tersebut?
Dilansir AyoSurabaya.com dari laman NU Online, berikut bacaan doa setalah akad nikah selengkapnya.
Baca Juga: Syarat Nikah di KUA 2022: Ini Dokumen yang Perlu Dipersiapkan bagi Calon Pengantin
Bacaan Doa sesudah Akad Nikah Arab, Latin, dan Artinya
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ
Bârakallâhu laka wa bâraka ‘alaika wa jama‘a bainakumâ fî khairin
Artinya: Semoga Allah memberkahimu dalam suka dan duka dan semoga Allah mengumpulkan kalian berdua di dalam kebaikan.
Baca Juga: Sebelum Menikah, Pelajari Bacaan Ijab Kabul Ini agar Tidak Deg-Degan saat Akad Nikah
Selain doa yang diajarkan oleh Rasulullah di atas kita juga bisa menambahi berbagai macam doa untuk kebaikan bersama khususnya bagi kedua mempelai. Di antara doa yang sering dipanjatkan oleh para tokoh agama saat menghadiri acara ijab qabul pernikahan adalah sebagai berikut:
Artikel Terkait
Mau Nikah di Tahun 2022, Ini Biaya Nikah di KUA yang Penting untuk Diketahui!
Contoh Bacaan Ijab Kabul Bahasa Indonesia dan Arab, Layak Dijadikan Referensi untuk Hadapi Akad Nikah
Contoh Teks Khutbah Nikah Singkat yang Disampaikan saat Momen Akad Nikah
Punya Rencana Nikah di Akhir Tahun 2022, Ini 18 Dokumen yang Perlu Kamu Persiapkan
Pengertian Nikah Menurut Pandangan Islam: Mulai dari Tujuan hingga Hukum yang Mengikatnya
Miliarder Ini Rawat Istrinya selama 25 Tahun karena Lumpuh, Saat Diminta Nikah Lagi Jawabannya Bikin Pilu