Profil Ramadhan Sananta Pemain Timnas Indonesia U-22, Bakal Cetak Gol di Final SEA Games 2023?

- Selasa, 16 Mei 2023 | 19:13 WIB
Profil Ramadhan Sananta, pemain Timnas Indonesia U-22 dan senior. (Instagram/@m.ramadhansn)
Profil Ramadhan Sananta, pemain Timnas Indonesia U-22 dan senior. (Instagram/@m.ramadhansn)

AYOSURABAYA.COM -- Pemain Timnas Indonesia U-22 sekaligus senior Ramadhan Sananta menjadi sorotan. Pemain yang membela PSM Makassar ini tampil apik di SEA Games 2023 Kamboja.

Sebagai penyerang berusia 20 tahun, ketajaman Ramadhan Sananta di SEA Games 2023 yang berlangsung di Kamboja disebut sebagai harapan baru Timnas Indonesia.

Ramadhan Sanantha telah bergabung dengan Timnas Indonesia sejak tahun 2022, padahal setahun sebelumnya, pemain yang lahir di Lingga, Kepualauan Riau ini masih bertanding untuk Liga 3.

Baca Juga: 3 Pemain Thailand Curi Perhatian Jelang Laga Final Timnas Indonesia U-22 SEA Games 2023 Kamboja

Penampilan ciamik Sananta membuatnya dipercaya bermain di Piala AFF 2022 membela skuad Garuda di bawah arahan Shin Tae-yong.

Lantas, siapa sebenarnya Ramadhan Sananta yang turut membela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023 Kamboja?

Profil Ramadhan Sananta

Bernama lengkap Muhammad Ramadhan Sananta yang bergabung dengan tim utama PSM Makassar di Liga 1 sebagai penyerang.

Pemain dengan tinggi badan 182 cm ini kemampuan sepak bola semakin terasah ketika bergabung dengan klub junior Asian Schools Football pada tahun 2019

Pada 2020, Ia bergabung dengan PPLP Kepulauan Riau di klub junior. Setahun setelahnya, Ramadhan Sananta memulai karier seniornya. 

Baca Juga: Psywar Bek Thailand Minta Suporter Timnas Indonesia Tak Hadiri Final SEA Games 2023, Indra Sjafri Beri Respon

Pada saat itu, Ia membela PS Harjuna Putra yang bermain di Liga 3. Pada tahun yang sama, yaitu 2021, Persikabo 1973 merekrutnya dengan kontrak 2021 sampai 2022.

Tak banyak menit bermain yang diberikan klub kepada Sananta. Debutnya di Liga 1 dimulai saat bermain melawan Bali United pada 3 Februari 2022 di Stadion Ngurah Rai, Bali.

Setelah itu, PSM Makassar meliriknya. Bersama Juku Eja, Sananta pertama kali mempersembahkan gol perdana saat melawan Persib Bandung, pada 29 Agustus 2022. 

Tak perlu waktu lama, Shin Tae-yong memanggil Ramadhan Sananta untuk berhabung dengan pemain lainnya melakoni FIFA Match Day melawan Curacao.

Halaman:

Editor: Reny Diana Putri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X