JAKARTA, AYOSURABAYA.COM – Kabar mengejutkan datang dari tim Persija Jakarta. Dalam proses pembentukan tim Liga 1 musim 2022/2023, manajemen Persija mengambil keputusan sulit.
Persija secara resmi telah melepas Makan Konate di tengah Persija mengikuti turnamen pramusim Piala Presiden 2022.
Mohamad Prapanca, Presiden Persija mengungkapkan alasan manajemen melepas gelandang asal Mali.
“Melepas Makan Konate bukan hal yang mudah untuk kami. Dia pemain bagus dan berkontribusi besar untuk tim sejak didatangkan pada putaran kedua musim lalu,” kata Mohamad Prapanca, Presiden Persija.
“Konate pun menjadi sosok teladan bagi pemain-pemain muda Persija. Kedisiplinannya di dalam dan luar lapangan menjadi patokan untuk pemain lain,” sambung Prapanca dalam laman resmi Persija, Kamis 16 Juni 2022.
Prapanca mengemukakan, keputusan melepas Makan Konate murni keputusan pelatih dan pihak manajemen mendukung keputusan tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Konate karena telah memberikan sumbangsih untuk tim. Semoga Konate tetap bersinar di mana pun berada,” tutur Panca.
Artikel Terkait
Piala Presiden 2022 Persik Kediri vs Arema FC, Javier Roca Waspadai Kebangkitan Singo Edan di Stadion Kanjuruh
Piala Presiden 2022 Persik Kediri vs Arema FC: Menang atau Tersingkir Eduardo Almeida!
Update Kondisi M Hidayat Usai Laga Persebaya Kontra Bhayangkara FC di Grup C Piala Presiden 2022
Piala Presiden 2022: Jelang Persita vs PSS Sleman, Seto Waspadai Kebangkitan Skuad Alfredo Vera
Piala Presiden 2022: Jelang Persita vs PSS Sleman, Alfredo Vera Waspadai Kecepatan Todd Ferre
Piala Presiden 2022: Jelang Lawan Persita Tangerang, Enam Pemain PSS Sleman Alami Cedera
Hasil Piala Presiden 2022 Grup D: Penalti Gaib di Pengujung Laga Menangkan Arema FC 1-0 Lawan Persik Kediri