AYOSURABAYA.COM - Menjelang bergulirnya lagi Liga 1 musim 2022/2023, laga uji coba antara Persebaya vs Persis Solo akan dilangsungkan.
Pertandingan Persebaya vs Persis Solo akan berlangsung pada Sabtu, 26 November 2022, sore pukul 15.00 WIB.
Pertandingan tersebut bisa ditonton melalui link live streaming Persebaya vs Persis Solo yang akan kami bagikan.
Seperti diketahui, di klasemen sementara Liga 1, Persebaya Surabaya kini menempati papan tengah klasemen.
Baca Juga: Qatar Buat Aib, jadi Tuan Rumah Piala Dunia Pertama yang Gugur Setelah 2 Laga Kalah
Berada di urutan ke-10, mereka berhasil menorehkan 13 poin usai mengalahkan Arema FC di kandangannya yang berujung pada Tragedi Kanjuruhan.
Sejak tragedi itu atau 1 Oktober 2022, Liga 1 hingga kini belum bergulir lagi.
Namun seiring waktu, pemerintah memastikan akan mengurus izinnya ke kepolisian sehingga bisa langsung dijadwalkan pula.
Menghadapi Persis Solo, Persebaya diprediksi berada di atas angin. Sebab, Persis saat ini berada di peringkat ke-14 pada papan klasemen Liga 1.