AYOSURABAYA.COM - Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengajak para mahasiswa yang ada di Surabaya untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila.
Menurut Eri Cahyadi, ideologi Pancasila perlu diterapkan oleh banyak pemuda yang ada di Surabaya dalam kehidupan sehari-hari.
Pasalnya, para pemuda diharapkan bakal menjadi agen perubahan yang kelak akan menjadi pemimpin di Indonesia.
Baca Juga: Jokowi Bakal Tinjau Kesiapan KTT ASEAN di Labuan Bajo Hari Ini, Begini Persiapannya
Hal tersebut disapaikan Eri Cahyadi saat dirinya menjadi pembicara dalam acara yang bertajuk "Pendidikan Karakter Mahasiswa Nasionalis dan Patriotik Generasi Z" di Kampus Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Minggu (7/5/2023).
"Saya berharap para pemuda itu ketika bicara Ideologi Pancasila, tidak hanya ada di lisan saja. Apalagi dengan adanya Kampus Merdeka. Berarti ilmu-ilmu yang ada itu dituangkan dalam kehidupan masyarakat," ujar Eri Cahyadi.
Menurutnya, penerapan Ideologi Pancasila oleh para pemuda dalam kehidupan sehari-hari sebagaimana yang pernah disampaikan Presiden Pertama Republik Indonesia (RI) Ir Soekarno.
Baca Juga: Rizky Febian dan Mahalini Raharja Resmi Tunangan, Begini Hukum Nikah Beda Agama dalam Islam
Dimana Seribu orang tua hanya dapat bermimpi, satu pemuda dapat mengubah dunia.
"Bayangkan kalau satu anak pemuda bisa mengubah dunia, ini ada berapa pemuda yang hadir hari ini. Berarti Pancasila diterapkan, dilahirkan itu penuh dengan makna," ujarnya.
Bahkan, dalam memimpin Surabaya, Wali Kota Eri menerapkan Ideologi Pancasila baik dalam penanganan banjir, kemiskinan, pengangguran maupun bayi stunting.
Baca Juga: Eri Cahyadi Imbau Para Orang Tua untuk Awasi Anak saat di Luar Rumah, Ternyata Ini Alasannya
Bagaimana setiap persoalan tersebut diselesaikan secara gotong-royong sebagaimana implementasi dari Pancasila.
"Ketika kita terapkan ideologi Pancasila, maka kemiskinan bisa berkurang, pengangguran bisa berkurang, stunting bisa teratasi, angka kematian ibu dan anak bisa dikurangkan," ungkap Wali Kota Eri yang juga alumni Magister Teknik Sipil Untag Surabaya tersebut.
Artikel Terkait
Pemkot Surabaya Akan Gelar Shalat Idul Fitri 1444 Hijriah di Taman Surya, Dihadiri Eri Cahyadi Sekeluarga
Eri Cahyadi Ajak Warganya Meriahkan Surabaya Shopping Festival di Kota Pahlawan
Eri Cahyadi Ungkap Mulai Tahun 2024 ASN Bakal Kerja Tidak Harus di Kantor
Wacana Eri Cahyadi Terkait ASN Boleh Bekerja Dari Mana Saja Disorot DPRD Surabaya
Eri Cahyadi Imbau Para Orang Tua untuk Awasi Anak saat di Luar Rumah, Ternyata Ini Alasannya