AYOSURABAYA.COM - Suporter Persebaya atau biasa dijuluki Bonek, didorong Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi untuk segera memiliki badan hukum.
Gagasan Eri Cahyadi tersebut merujuk dalam Undang-undang (UU) Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan, yang mengatur tentang hak kewajiban dan perlindungan suporter.
Hal tersebut disampaikan Eri Cahyadi setelah mengadakan pertemuan dengan perwakilan Bonek dari tiap tribun, manajemen Persebaya Surabaya, dan kepolisian.
Baca Juga: Presiden Joko Widodo Ungkap Alasan Pemerintah Berikan Insentif Untuk Kendaraan Listrik
Pertemuan bersama yang dihadiri beberapa pihak tersebut digelar di ruang kerja Balai Kota Surabaya, Selasa (14 Februari 2022) lalu.
"Nanti setelah ini teman-teman Bonek akan mengajak semuanya, senior Bonek, senior Persebaya untuk menuju ke sana. UU Nomor 11 Tahun 2022 itu harus punya organisasi dan berbadan hukum. Nah ini waktunya kita berbenah," kata Eri Cahyadi dikutip dari laman Pemkot Surabaya, Jumat (17 Februari 2023).
Eri Cahyadi yakin, tiap perwakilan tribun merupakan orang-orang hebat, sehingga Bonek ke depan bisa memiliki badan hukum dan menjadi lebih baik lagi.
Baca Juga: Tok! Menteri BUMN Erick Thohir Resmi Jadi Ketua Umum PSSI, Raih 64 Suara dari 86 Voters
"Kita akan berjalan itu dalam tahapan-tahapan. Insyaallah beliau-beliau (perwakilan tiap) tribun ini dan kita semua akan segera menciptakan sesuatu yang baru untuk Bonek. Sehingga Bonek kemanusiaan akan terlihat, Bonek sholawat-nya akan terlihat, Bonek penuh dengan sosial, guyub rukun terlihat," ujar Eri Cahyadi.
Pihaknya berharap nama Bonek tidak lagi tercemar akibat ulah beberapa oknum yang melakukan tindakan tak terpuji yang justru merugikan masyarakat.
"Kami bukan seperti itu. Saya bicara di sini bukan sebagai wali kota, tapi sebagai orang Surabaya, sebagai Bonek Surabaya yang akan selalu menjaga nama Kota Surabaya dan Persebaya," jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Koordinator Green Nord, Husein Ghozali mengungkapkan pertemuan bersama tersebut bertujuan untuk mencari formulasi bersama agar Bonek ke depan menjadi lebih baik
"Bagaimana Bonek tetap pada porsinya mendukung Persebaya, menjaga nama Persebaya, menjaga nama baik Surabaya dan Bonek itu sendiri, bukan merusak nama baik Persebaya dan Bonek-nya. Wali Kota memfasilitasi itu bagaimana ke depannya agar lebih baik," kata Cak Cong, sapaan lekatnya.
Artikel Terkait
Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi Covid-19 Jelang Bulan Ramadhan dan Lebaran 2023
Waspada! Aksi Dua Pencuri Motor Berencana Terekam Kamera CCTV, Pelaku Rusak Gembok Pagar Rumah
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Cek Langsung Kesiapan Pembangunan 53 Titik Jalan di Tahun 2023
Gandeng Bulog, Pemkab Banyuwangi Kendalikan Inflasi Melalui Operasi Pasar Murah: Beras Rp 9 Ribu Per Kilo
Tok! Menteri BUMN Erick Thohir Resmi Jadi Ketua Umum PSSI, Raih 64 Suara dari 86 Voters
Presiden Joko Widodo Ungkap Alasan Pemerintah Berikan Insentif Untuk Kendaraan Listrik