Redmi Note 12 Turbo Punya Bezel Lebih Tipis Dibandingkan iPhone 14, Bagus Mana Ya?

- Kamis, 23 Maret 2023 | 12:24 WIB
ilustrasi Redmi Note 12 Turbo. (Gizmochina)
ilustrasi Redmi Note 12 Turbo. (Gizmochina)

AYOSURABAYA.COM - Redmi Note 12 dikabarkan bakal diluncurkan perdana pada 28 Maret 2023 di China.

Redmi Note 12 Turbo disebut-sebut akan menjadi HP pertama yang memiliki chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2.

Kekinian, pihak Redmi akhirnya merilis potret Redmi Note 12 Turbo lengkap dengan sepsifikasi detail HP terbaru itu.

Baca Juga: Samsung Galaxy M54 Resmi Diluncurkan, Ternyata Spesifikasi HP Ini Mengejutkan!

Redmi juga mengklaim bezel yang ada pada Redmi Note 12 Turbo lebih tipis dibandungkan dengan iPhone 14.

Poster baru menunjukkan bahwa Note 12 Turbo memiliki bezel ultra tipis di keempat sisinya, dengan bezel samping berukuran 1,95mm, bezel atas berukuran 1,42 mm, dan dagu berukuran 2.2mm.

Berkat bezelnya yang tipis, panel OLED Redmi Note 12 Turbo akan memakan 93,4% ruangnya. Alih-alih bingkai plastik, perangkat akan dilengkapi dengan bingkai logam.

Baca Juga: LAGI! Israel Serang Rumah Sakit di Palestina saat Umat Muslim Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Redmi Note 12 Turbo memiliki berat 191 gram dan ketipisan hanya 7,9mm. Muncul dengan baterai 5.000mAh dan mendukung pengisian cepat 67W, sebagaimana dikonfirmasi melalui sertifikasi 3C-nya.

Menurut Redmi, HP ini memiliki masa pakai baterai mencapai 1,3 hari.

Ponsel ini mungkin juga memiliki pemindai sidik jari di bawah layar, tetapi ini belum dikonfirmasi.

Baca Juga: Ini Pesan Wapres Ma'ruf Amin Kepada Seluruh Umat Islam Yang Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan

Poster tersebut juga mengungkapkan bahwa perangkat tersebut dilengkapi dengan pengaturan tiga kamera 64 megapiksel, speaker stereo ganda, jack audio 3,5mm, dan blaster IR.

Perangkat ini diharapkan menampilkan layar OLED FHD+ 120Hz 6,67 inci, kamera depan 16 megapiksel, dan unit tiga kamera 64 megapiksel + 8 megapiksel + 2 megapiksel.

Halaman:

Editor: Setyo Adi Nugroho

Sumber: Gizmochina

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X