Usai Ari Lasso, Batik Air Bawa Koper Kaesang Pangarep ke Kualanamu, Warganet: Bukti Tak Pandang Bulu

- Senin, 14 November 2022 | 05:32 WIB
Batik Air bawa koper Kaesang Pangarep sampai ke Bandara Kualanamu Medan. (Tangkapan layar Twitter/@kaesangp)
Batik Air bawa koper Kaesang Pangarep sampai ke Bandara Kualanamu Medan. (Tangkapan layar Twitter/@kaesangp)

AYOSURABAYA.COM -- Beberapa waktu lalu, Ari Lasso curhat di media sosial di tinggal pesawat Batik Air, kini giliran Kaesang Pangarep curhat kopernya di bawa sampai ke Kualanamu.

Kaesang Pangarep yang menyampaikan curhatannya melalui cuitan Twitter, membuat tagar Batik Air menggema di media sosial Twitter.

Kaesang Pangarep yang merupakan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini dalam cuitannya mengaku terbang ke Surabaya, namun kopernya nyasar di Bandara Kualanamu, Medan.

Baca Juga: Alasan UMK 2023 Pantas Naik 13 Persen, Kota Surabaya jadi Berapa?

"Horeeee naik Batik Air ke Surabaya tapi koperku selamat sampe bandara Kualanamu. Terima kasih Batik Air," cuit Kaesang Pangarep pada Minggu, 13 November 2022.

Hingga Senin, 14 November 2022 dini hari, trending topic Batik Air mencapai 7.567 tweet. Warganet juga menyangkut pautkan kasus Kaesang Pangarep dengan public figure Ari Lasso yang sebelumnya juga ketinggalan pesawat.

Penyanyi Ari Lasso mengaku ketinggalan pesawat Batik Air saat perjalanannya dari Singapura. Jika Kaesang mengunggah di Twitter, penyanyi kawakan ini menyampaikan keluhannya di Instagram.

"Ketika saya di depan gate, diubah gate-nya menjadi gate 21. Pokoknya diubah lah, ya. Saya masuk, dibilang 'hey, this is not your flight.' Saya pindah ke gate satunya, 'your flight is already fly," beber Ari Lasso pada Rabu 19 Oktober 2022.

Baca Juga: UMP 2023 Bisa Naik Tinggi, Rincian UMK Jawa Timur Berapa?

Batik Air pun kemudian bertanggung jawab dengan mengganti tiket Ari Lasso. Namun, saat itu, Ari mengaku rugi waktu dan tenaga karena sudah ada agenda di tempat lain.

Sama seperti curhatan Ari Lasso, curhatan Kaesang juga mendapat komentar warganet. Menurut warganet, Batik Air konsisten dan tak pilih kasih dalam pelayanannya.

"Batik Air terbukti gak pilih kasih dan konsisten," cuit @Wi**** yang kemudian cuitan ini di retweet Kaesang.

Warganet lain juga berkomentar jika Batik Air tak pilih-pilih dan tak pandang bulu. Siapapun dilayani sama meskipun anak presiden sekalipun.

Baca Juga: Daftar Skuad Argentina Piala Dunia Qatar: Bawa Dybala tapi Luputkan Bintang Argentina di Liga Italia

"ini membuktikan service batik air tidak pilih-pilih. ke anak presiden aja servicenya kocak," cuit @ba*****.

Halaman:

Editor: Reny Diana Putri

Sumber: Twitter

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X