GAYUNGAN, AYOSURABAYA.COM -- 100 personel kepolisian dari Polda Jatim diterjunkan ke Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua untuk mengawal para atlet dan ofisial tim.
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko, menjelaskan para personel yang diterjunkan ke Bumi Cendrawasih adalah untuk ikut pengawalan dan pengamanan. Ia memastikan, seluruh petugas yang diberangkatkan sudah terlatih.
Pemberangkatan ratusan personel tersebut dilakukan secara bertahap.
"50 pasukan (diberangkatkan dulu), lalu kirim lagi 50," kata Gatot, Rabu (29/9/2021).
Baca juga
- Bacaan Dzikir Pendek untuk Mengatasi 99 Kesulitan
- Ritual Sule Setiap Malam untuk Istrinya Nathalie Holscher yang Sedang Mengandung 6 Bulan
- Daftar 43 Ponsel yang Tidak Akan Didukung oleh WhatsApp per 1 November 2021, Ada Samsung
Gatot mengatakan, para personel yang diberangkatkan ke Papua berasal dari Satuan Brigadie Mobil (Brimob) Polda Jatim.
"Dikomando langsung oleh Dansatbrimob Polda Jatim, Kombes Pol Amostian," ujarnya.
Gatot mengungkapkan, para personel kepolisian dari Polda Jatim akan mengawal pergerakan atlet Jatim selama di Papua. Mulai dari penginapan, lokasi pertandingan, sampai beberapa titik yang dituju sang atlet.
"Kami berikan keamanan ketat kemanapun para atlet (bergerak)," tuturnya.